Selasa, 12 Juni 2012

Apresiasi Produktifitas Padi di Desa Sendir Kecamatan Lenteng

Pada Hari Senin tanggal 11 Juni 2012 penyerahan penghargaan apresiasi produktifitas padi untuk musim tanam 2011 = 2012 di Gapoktan Nurul Hikmah Desa Sendir Kecamatan Lenteng. Dalam apresiasi produktifitas ini diikuti oleh 20 petani dari 4 kelompok tani ( Al Ishlah, Ar rahman, Bugem Jaya & Al Hikmah ). Dalam kegiatan penyerahan penghargaan dihadiri  Bpk Winarno, S.St (KJF Dinas Pertanian Tanaman Pangan Kab. Sumenep}, Bpk Abd Rasyid, SP (UPT Pertanian Kec. Lenteng), Bpk Ainur Rasyid, SP (POPT Kec. Lenteng), Bpk R Iskandar Zulkarnaen, SP (PPL Sendir, Meddelan & Cangkreng), serta pengurus kelompok tani yang ada di desa Sendir

 
Penghargaan tertinggi untuk produtifitas padi diserahkan oleh Bpk Winarno, SSt kepada Bpk Abdus Salam dari kelompok Al Ishlah dengan ubinan 2,5 m x 2,5 m didapat hasil :
  • Berat Gabah : 7,5 kg
  • Jumlah rumpun : 119
  • Rata2 jumlah anakan : 25
  • Rata2 jumlah bulir/malai : 148
  • Rata2 kadar air : 29%
Konversi provitas Gabah Kering Panen (GKP) =
22/29 x 1600 x 7,5  = 9,103 ton/ha
Penyerahan penghargaan untuk provitas tertinggi kedua dilakukan oleh UPT Pertanian Kecamatan Lenteng Bpk Abd Rasyid, SP kepada Bpk Akh Ilyas dari kelompok Tani Al Ishlah
 Dengan hasil ubinan 2,5 m x 2,5 m sebagai berikut ;
  • Jumlah rumpun : 108
  • Rata2 jumlah anakan : 25
  • Rata jumlah bulir/malai : 159
  • Kadar air gabah : 20,2%
  • Berat gabah : 5 kg
Konversi Gabah Kering Panen (GKP) =
 22/20,2 x 1600 x 5 = 8,8ton / ha

Apresiasi ketiga diserahkan oleh POPT Kecamatan Lenteng Bpk Ainur Rasyid, SP kepada Bpk Mat Sari (Kelompok Tani Al Ishlah) dengan hasil ubinan 2,5 m x 2,5 m sebagai berikut :
  • Jumlah Rumpun : 117
  • Jumlah Rata2 Bulir/Malai : 176
  • Jumlah Rata2 Anakan : 21
  • Kadar Air Gabah : 25,1%
  • Berat Gabah : 6 kg
Konversi Gabah Kering Panen (GKP) =
22/25,1 x 6 x 1600 = 8,414 ton / ha

Untuk kategori harapan penyerahan penghargaan dilakukan oleh pengurus Gapoktan Nurul Hikmah Bpk akh Kifli SAg kepada Bpk Subandi (Kelompok Tani Al Ishlah) yang hasil ubinan 2,5 m x 2,5 m :
  • Jumlah Rumpun : 119
  • Jumlah Rata2 Anakan : 20
  • Jumlah Rata Bulir / Malai : 168
  • Kadar Air Gabah : 25,4%
  • Berat Gabah : 5,4 kg 
Konversi Gabah Kering Panen (GKP) =
22/25,4 x 5,4 x 1600 = 7,483 ton / ha

By : R. Iskandar Zulkarnaen, SP (THL TB PP)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    KOMENTAR

    Entri Populer

    VIDEO